Baterai merupakan salah satu komponen penting dalam subuah perangkat elektronik, pasalnya baterai merupakan sumber daya utama agar ponsel bisa terus nyala dan bisa di operasikan. Setiap smartphone umumnya memiliki jenis dan kapasitas baterai yang berbeda-beda tergantung spesifikasi dan harga sebuah smartphone, biasanya smartphone yang mahal akan memiliki jenis baterai yang lebih berkualitas serta kapasitasnya yang lebih besar.
Mengingat pentingnya sebuah baterai maka pada artikel kali ini admin akan mengulas tips bagaimana agar kita dapat mengisi daya tepat waktu, mengapa harus tepat waktu? apabila kita mengisi baterai tepat waktu dan tidak membiarkannya berlama-lama setelah daya penuh, maka baterai akan menjadi lebih awet dan terhindar dari kasus kebocoran baterai. Jika baterai sudah tidak sehat maka akan menimbulkan beberapa masalah seperti mengisi daya lebih lama namun dayanya lebih cepat habis, sedangkan bentuk fisiknya baterai akan terlihat kembung.
Tips agar mengisi baterai HP Android tepat waktu |
Salah satu cara agar baterai ponsel menjadi awet di gunakan selama bertahun-tahun maka kita harus merawatnya yaitu mengisi baterai tepat waktu, atau segera cabut charger setelah kapasitas baterai 100%. Untuk melakukan trik ini kita tidak perlu terus bolak-balik memantau indikator baterai, kali ini kita akan memanfaatkan aplikasi bernama Baterai penuh & alarm pencuri ya, aplikasi ini merupakan buatan developer lokal dan telah di untuh oleh 500 ribu hingga 1 juta pengguna android dengan rating 4.4.
Menurut admin aplikasi ini sangatlah berguna dan perlu di instal di hp android kamu, fitur yang di tawarkan yaitu menyalakan alarm saat baterai terisi penuh sehingga kamu bisa langsung mencabut chargernya saat itu juga, selain itu kamu juga bisa mengaktifkan fitur alarm pencuri yang fungsinya untuk memberitahu yang punya hp apabila chargernya di cabut oleh orang lain, fitur ini cukup berguna terutama saat sedang mencarger di tempat yang kurang aman.
Cara menggunakan aplikasi ini cukup mudah, colokan charger kemudian segera buka aplikasinya dan aktifkan tambol charger alarm, di bagian bawahnya terdapat tombol thief alarm untuk mengaktifkan alarm pencuri, kamu juga bisa menyesuaikan beberapa pengaturan seperti suara dan fitur aktif otomatis.
Baca juga : Cara mempercepat HP Android yang lemot
Aplikasi Baterai penuh & alarm pencuri sangat mudah di gunakan agar baterai ponsel kita menjadi awet dan terhindar dari resiko kebocoran baterai. Kamu bisa mengunduh aplikasi ini secara gratis di play store, dan jangan lupa untuk memberikan rating agar bisa menjadi masukan buat pengembang untuk memberikan update. Demikian Tips agar mengisi baterai HP Android tepat waktu, semoga informasi ini bisa berguna untuk pembaca semua.
Unduh aplikasi di Play Store.
No comments
Post a Comment