Cara kirim aplikasi android via bluetooth - Pastinya kita semua tahu, saat mendownload file di Play Store maka kita tidak akan mendapatkan file mentahnya, atau file berekstensi .APK. Masalahnya terkadang kita membutuhkan file APK tersebut untuk berbagai hal, entah itu untuk di instal kembali, untuk sekedar mengkoleksi atau berbagi ke teman-teman.
Jika teman-teman punya masalah tersebut maka tidak perlu khawatir sebab banyak yang bisa di lakukan dengan si OS hijau ini, kita dapat memanfaatkan sebuah aplikasi untuk mengirim aplikasi android via bluetooth, caranya pun sangat mudah, bahkan hanya dengan sekali klik atau beberapa klik saja aplikasi android bisa terkerim ke perangkat lain secara mudah, selain bisa di kirimkan secara langsung, anda juga bisa memilih opsi Compress to Zip agar file APKnya di kompress terlebih dahulu menjadi file .zip.
Pada tips Cara kirim aplikasi android via bluetooth kali ini admin akan menggunakan aplikasi bernama MyAppSharer, anda bisa mendownloadnya secara gratis di Play Store. Aplikasi ini telah admin coba, bahkan hingga sekarang masih sering menggunakannya karena cukup membantu saat teman ada yang minta aplikasi, tampilan atau user interface MyAppSharer sangat sederhana sehingga saat pertama kali menjalannya pasti anda akan tahu cara menggunakannya.
Bagi anda yang merasa kesulitan menggunakan MyAppSharer, disini admin akan coba membahas langkah-langkahnya.
Pertama-tama silahkan instal aplikasi MyAppSharer disini.
Setelah selesai silahkan jalankan aplikasinya maka akan tampil seperti dibawah.
Seperti pada gambar, anda bisa mengirim beberapa aplikasi secara bersamaan, yaitu dengan cara mencentang daftar aplikasi yang ingin di kirim, setelah menentukan aplikasi apa saja yang mau di kirim silahkan sentuh tombol lingkarang biru di pojok kanan bawah, kemudian pilih via Bluetooth.
Baca juga : Cara mempercepat koneksi internet HP Android dengan HSPA+ Tweaker
Proses mengirim aplikasi android akan berjalan selama beberapa menit tergantung besar file yang di transfer. Apabila ponsel anda telah menginstal banyak aplikasi, maka untuk memudahkan anda silahkan gunakan kolom pencarian di bagian atas, dan ketikan nama aplikasi yang ingin di kirim.
Nah.. mudah bukan, mulai sekarang anda bisa berbagi atau bertukar aplikasi dan game android dengan teman anda secara lebih mudah, sekian tips Cara kirim aplikasi android via bluetooth kali ini, semoga bermanfaat dan jangan lupa bantu admin share artikel ini via facebook atau google plus. Trimakasih. :-)
No comments
Post a Comment