Thursday, June 2, 2016

Harga Hp | Harga Evercoss A7G spek CPU Quad Core 500 ribuan | New Update

Harga Evercoss A7G - Satu lagi smartphone keluaran terbaru dari Evercoss yaitu Evercoss A7G, berbekal processor bertenaga dan harga yang t... thumbnail 1 summary
Harga Evercoss A7G - Satu lagi smartphone keluaran terbaru dari Evercoss yaitu Evercoss A7G, berbekal processor bertenaga dan harga yang terjangkau Evercoss yakin produknya kali ini akan banyak di minati masyarakat Indonesia. Ukuran ponsel ini tidak terlalu besar sehingga cukup nyaman di genggam, meski bodynya hanya terbuat dari bahan plastik biasa tampilannya di buat cukup apik sehingga tidak terkesan murahan.

Smartphone Evercoss A7G mengandalkan sistem operasi Android versi 4.4 Kitkat dengan user interface khas Evercoss, sangat di sayangkan memang ponsel ini belum menggunakan OS Lollipop padahal saat ini sudah banyak smartphone kelas low entry yang beralih ke versi Android 5.1 karena kemampuannya yang lebih baik. Nah.. buat anda yang tertarik dengan smartphone Evercoss yang satu ini, mari kita simak saja ulasannya berikut ini.
Harga Evercoss A7G
Harga Evercoss A7G

Review Evercoss A7G

Layar

Pertama-tama mari kita lihat pada bagian layar, fitur-fitur layarnya masih tergolong standar, yaitu memiliki ukuran 4.0 inchi dengan mengusung resolusi WVGA 480 x 800 pixels, meski begitu tampilan gambarnya tetap terlihat tajam karena memiliki tingkat ketelitian gambar hingga ~233 ppi. Kekurangannya yaitu tidak ada teknologi panel IPS sehingga saat layar di lihat dari bagian samping, tampilannya akan terlihat agak buram, selain itu permukaan layarnya juga tidak di lapisi dengan kaca pelindung sekelas Gorilla Glass sehingga akan cukup rawan terkena goresan.

Dapur pacu

Untuk sekedar menjalankan aplikasi dan game ringan Evercoss A7G cukup bisa di andalkan, processornya memang terbilang bertenaga yaitu berjenis Quad Core dengan kecepatan 1.2 GHz, namun sayangnya processor tersebut tidak di dukung dengan kapasitas RAM yang ideal yaitu hanya sebatas 512 MB sementara itu kebanyakan aplikasi dan game android terbaru saat ini akan membutuhkan resource memori yang besar agar bisa berjalan dengan lancar.

Kamera

Untuk keperluan fotografi penggunanya, smartphone Evercoss A7G telah di bekali dengan dua bagian kamera dengan resolusi yang cukup baik, pada bagian belakang bodynya tertanam lensa berkekuatan 5.0 MP yang mampu menangkap objek dengan ketelitian gambar cukup apik, selain itu kamera tersebut juga sudah di lengkapi dengan fitur autofocus dan LED flash untuk menyempurnakan hasil jepretan. Pada bagian depan bodynya tersemat lensa beresolusi 1.3 MP yang cukup bisa di andalkan untuk berfoto selfie atau pun melakukan video call, agar hasil foto selfie menjadi lebih menarik anda dapat memanfaatkan aplikasi pengolah foto pihak ketiga atau menggunakan lampu selfie.

Konektifitas

Agar bisa terus terhubung dengan teman dan rekan kerja anda maka sebuah smartphone harus bisa terkoneksi dengan jaringan internet, Evercoss A7G sudah mendukung koneksi HSDPA yang bisa di andalkan untuk segala aktifitas internetan seperti browsing, streaming, download, atau pun chating, sementara itu jika ingin bertukar data ke perangkat lain dapat menggunakan beberapa pilihan koneksi seperti bluetooth, port microUSB, atau bisa juga melalui wifi.

Baterai

Sebagai sumber dayanya, Evercoss A7G di bekali baterai sebesar 1.500 mAh, kapasitas tersebut memang bisa di bilang pas-pasan sehingga jangan heran jika daya ponsel akan terasa cepat boros terutama saat di gunakan dalam aktifitas tinggi.

Spesifikasi Evercoss A7G

 Jaringan 
Dual SIM (GSM/GSM)
 Dimensi 
-
 Layar 
TFT Capasitive Screen
WVGA 480 x 800 pixels (~233 ppi)
4.0 inchi
 Memori
4 GB
microSD up to 32 GB
 RAM
512 MB
 Konektifitas
3G, HSDPA, WIFI, Bluetooth, port microUSB
 OS
Android 4.4 Kitkat
 CPU
Chipset -
Processor Quad Core 1,2 GHz
 GPU
-
 Kamera Depan
1.3 MP
 Kamera Belakang
5.0 MP, Autofocus, LED flash
 Baterai 
Li-Ion 1,500 mAh

Harga Evercoss A7G

Jika anda tertarik dengan smartphone Evercoss A7G yang satu ini, anda bisa mendapatkannya dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu hanya Rp 550.000

Kelebihan Evercoss A7G

  • Processor bertenaga Quad Core
  • Kamera utama beresolusi tinggi
  • Mendukung koneksi HSDPA

Kekurangan Evercoss A7G

  • Kapasitas baterai terbatas
  • Layar tidak menggunakan teknologi IPS

No comments

Post a Comment